Hormon progesteron adalah hormon yang secara natural telah berada pada tubuh seorang wanita mau pun pria.
Hormon ini memiliki banyak fungsi terkait dengan reproduksi dan kehamilan. Kekurangan hormon ini dapat mengakibatkan komplikasi yang serius seperti keguguran dan ketidaksuburan. Jadi apa sih progesteron itu dan apa gunanya pada tubuh manusia? Mari kita simak.
Progesteron terjadi secara natural pada tubuh. Hormon ini memiliki peran dalam kehamilan dan umumnya diproduksi oleh ovarium. Progesteron memiliki peran yang sangat sentral pada kehamilan dan fungsi reproduksi. Fungsi utama progesteron terutama pada fase awal kehamilan.
Peran utama hormon progesteron adalah untuk menyiapkan rahim agar telur yang dibuahi oleh sperma dapat menempel dan tumbuh menjadi janin. Jika kehamilan tidak terjadi maka lapisan terluar rahim akan luruh. Jika terjadi pembuahan maka level progesteron akan meningkat untuk mendukung terjadinya kehamilan.
Proses ovulasi adalah proses utama pada menstruasi. Ovulasi adalah sebuah proses saat ovarium mengeluarkan sel telur pada saat pertengahan fase menstruasi. Kemudian terbentuklah sebuah struktur yang disebut sebagai corpus luteum.
Corpus luteum kemudian akan memproduksi progesteron jika terjadi pembuahan pada sel telur. Progesteron bekerja dengan cara menebalkan dinding rahim akan telur yang sudah dibuahi dapat menempel dengan mudah.
Ketika telur tidak dibuahi maka korpus luteum akan rusak dan menurunkan level progesteron. Karena level progesteron menurun maka dinding rahim akan meluruh dan menstruasi akan terjadi.
Ketika telur dibuahi oleh sperma dan terjadilah telur yang mata, corpus luteum akan terus bertahan dan memproduksi progesteron dalam jumlah yang banyak. Hal ini menebalkan dinding uterus dan membuat dinding uterus kaya akan pembuluh darah. Pembuluh darah ini menyuplai nutrisi pada telur yang kemudian akan menyebabkan terbentuknya janin.
Saat kehamilan progesteron mencapai level tertinggi pada minggu ke 28 hingga minggu ke-40. Level progesteron juga akan turun ketika seorang wanita mencapai fase menopause.
Pada pria, progesteron menyebabkan pembentukan sperma. Selain itu progesteron juga memiliki peran pada sistem saraf pusat dan mengatur kondisi tidur. Selain itu progesteron juga berperan dalam sistem kardiovaskular, ginjal, jaringan lemak, perilaku, dan sistem respirasi.
Progesteron yang rendah saat tidak hamil dapat menyebabkan beberapa gejala yang mengganggu. Progesteron yang tinggi biasanya tidak menimbulkan gejala apa-apa. Pada kasus yang jarang bisa jadi merupakan tanda kanker adrenal dan ovarium.
Gejala progesteron yang rendah pada wanita yang tidak hamil adalah:
Progesteron sangat penting saat kehamilan karena hormon ini mendukung terjadinya pertumbuhan janin. Level yang rendah dari progesteron dapat mengganggu proses kehamilan. Progesteron yang rendah dapat menyebabkan beberapa gangguan.
Kehamilan ektopik adalah kehamilan yang terjadi di luar rahim. Kehamilan ini sangat berbahaya karena dapat mengancam nyawa ibu dan janin, karena terjadi di lokasi yang tidak semestinya
Progesteron diperlukan dalam berlangsungnya kehamilan. Jika level progesteron rendah maka seorang wanita akan rentan mengalami keguguran.
Melahirkan secara prematur terjadi karena hormon progesteron dalam level yang rendah saat kehamilan. Karena dukungan kehamilan dari hormon progesteron rendah maka seseorang dapat melahirkan lebih cepat dari waktu yang seharusnya. Kelahiran ini disebut kelahiran prematur.
Ada beberapa makanan yang dapat membantu meningkatkan hormon progesteron. Makanan tersebut adalah makanan yang kaya zinc seperti daging sapi dan telur.
Makanan kaya vitamin C juga dapat meningkatkan level progesteron, biasanya didapat dari buah stroberi dan jeruk. Vitamin B juga dapat membantu meningkatkan progesteron, didapat dari ayam dan wortel.
Meningkatkan hormon progesteron juga dapat dilakukan dengan terapi hormon. Namun terapi hormon harus dilakukan dengan pengawasan dokter. Konsultasikan dengan dokter kamu mengenai kebutuhan terapi hormon progesteron.
Hormon progesteron yang rendah pada wanita hamil dapat menyebabkan berbagai komplikasi kehamilan seperti keguguran dan kelahiran prematur. Selain itu kondisi ini juga dapat menyebabkan gangguan pada kehidupan sehari-hari.
Yuk kenali bahaya progesteron rendah agar terhindar dari bahayanya!
Konsultasi Diabetes - Kapan dan ke Dokter Apa? Konsultasi diabetes adalah salah satu langkah penting…
Apakah Ada Jus untuk Menurunkan Gula Darah? Simak Faktanya! Mengonsumsi jus merupakan salah satu pilihan…
Apakah Penderita Diabetes Boleh Makan Jengkol? Jengkol merupakan salah satu makanan yang populer di Indonesia…
Modafinil - Obat Stimulan yang Dapat Menurunkan Berat Badan? Modafinil adalah obat yang menstimulasi sistem…
Desvenlafaxine - Obat Depresi yang bisa Menurunkan Berat Badan? Desvenlafaxine adalah obat antidepresan untuk mengobati…
Loratadine - Obat Anti Alergi yang bisa Menurunkan Berat Badan? Loratadine mampu meredakan gejala pada…
View Comments
I don't think the title of your article matches the content lol. Just kidding, mainly because I had some doubts after reading the article.
I don't think the title of your article matches the content lol. Just kidding, mainly because I had some doubts after reading the article. https://www.binance.info/en-IN/register?ref=UM6SMJM3
Thanks for sharing. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good.